Semua Orang Pasti Pernah Mengalaminya, Apa Penyebab Laptop Freeze?

Januari 3, 2023 | 3 menit membaca

Lagi banyak deadline tapi laptop malah nge-freeze, duuuh.. Sukses banget deh bikin panik.

Sebelum memperbaiki, kamu perlu tahu juga apa saja yang bisa menyebabkan perangkat pendukung aktivitas kamu jadi freeze atau hang. Simak artikel berikut!

Pemakaian yang Sembarangan

Perawatan laptop yang abai dapat menjadi alasan yang paling mudah tertebak. Mulai dari pemakaian yang terlalu lama tanpa ada waktu istirahat, lupa mematikan laptop, membiarkan laptop kotor dan berdebu. Semua yang disebutkan barusan dapat menimbulkan peningkatan suhu secara signifikan dan berakhir dengan overheating.

Kerusakan Dari Dalam

Kalau kamu yakin laptop kamu bersih dan bukan itu sumber masalahnya, mungkin masalahnya ada pada software dan sistem yang ada pada laptop kesayangan kamu. Seperti terjadinya kerusakan pada beberapa file sistem, kerusakan pada aplikasi tertentu yang mungkin mengandung bugs atau serangan virus dan malware.

Spesifikasi Tidak Mendukung Untuk Multitasking

Sering kali pengguna laptop tidak mengenal spesifikasi dan kemampuan laptopnya dan tanpa sadar, banyak pengguna laptop yang memaksakan perangkatnya untuk bekerja melebihi batas. Membuka banyak aplikasi atau program dengan kapasitas berat membuat RAM dan CPU terbebani dan akhirnya… si laptop nge-freeze deh. Kamu termasuk golongan ini juga gak? 

Yuk, Atasi Penyebab Freeze Secepatnya!

Setelah membaca beberapa sumber masalah diatas, sekarang saatnya kamu mengikuti beberapa panduan penyelesaian sesuai dengan masalah menurut kamu paling familiar dengan keseharian kamu.

1. Sudah Saatnya Deep Cleaning

Ubah kebiasaan buruk ini dengan mulai rutin membersihkan laptop juga ruangan dan tempat yang akan kamu gunakan agar terhindar dari tumpukan debu dan kotoran. Jangan lupa untuk selalu mematikan laptop dan memberi waktu jeda setiap setelah melakukan aktivitas yang berat.

2. Lakukan Pemindaian Virus

Pasang anti virus yang terverifikasi aman dan lakukan pemindaian pada laptop kamu. Kamu juga bisa melakukan scan virus ini melalui Windows Security. Caranya cukup gampang, 

  1. Buka Settings lalu klik Update & Security dan klik Windows Security
  2. Selanjutnya klik Open Windows Security dan klik Virus & threat protection
  3. Klik Quick Scan dan tunggu sampai proses pemindaian selesai

3. Update Windows

Jangan sering ditunda! Update ini bisa jadi solusi untuk masalah pada Windows juga Driver yang dapat menyebabkan laptop kamu freeze. Dengan update-an terbaru, benefit yang kamu terima mulai dari perbaikan bugs, peningkatan performa dan keamanan plus fitur-fitur baru yang keren. Kamu bisa melakukannya sendiri kok, caranya adalah:

  1. Klik Start menu lalu klik Settings klik Update & Security dan klik Windows Update
  2. Klik Check for updates dan jika kamu menemukan Windows terbaru, silahkan klik update dan tunggu sampai selesai.

4. Upgrade Perangkat

Kamu perlu pertimbangan lebih jika kegiatan menuntut kamu untuk lebih handal dan profesional dalam menyelesaikan tugas. Tapi kamu juga gak bisa memaksakan device yang sudah tidak mumpuni. 

Jawaban yang paling pas untuk kebiasaan multitasking dan pekerjaan berat ada di Acer Aspire 3 Slim.

Dengan prosesor seri AMD Ryzen 3000 dan teknologi terbaru AMD Ryzen & Radeon™ RX Vega Graphics, laptop ini mampu bekerja secara profesional dengan peningkatan performa dan grafik hingga 2x lipat. Dipakai untuk aktivitas normal seperti bekerja dan explore ini itu, lancar. Diajak tempur untuk aktivitas berat seperti gaming dan video editing, gak masalah!

Aspire 3 Slim ini juga punya kapasitas penyimpanan sebesar 3TB yang besar banget nget nget! Ditambah NVME SSD vs SATA SSD untuk kecepatan performa yang 2x lebih baik, udah bisa bikin kamu yang baru baca aja ngerasa lebih plong ngebayangin kerja dengan lancar tanpa harus menghadapi freeze atau hang karena file yang terlalu berat atau penyimpanan laptop terlalu penuh.Jadi, sudah siap lepas dari drama per-laptop-an yang bikin mumet ini? Kalau “iya”, Aspire 3 Slim ready untuk jadi dedicated partnermu menghadapi segala aktivitas kapan pun, dimana pun!